KJB Lambangan Berbagi Takjil Ramadhan

LENSABANGGAI,PAGIMANA– Hari kedua bulan suci Ramdhan, Komunitas Jumat Berkah (KJB) Desa Lambanganm kecamatan Pagimana kembali melakukan Jumat berkah berbagi takjil hal ini adalah merupakan kegiatan rutin kesekian kalinya oleh komunitas (KJB).

Dalam pembagian takjil ramadhan oleh KJB, itu dilakukan pengantaran di rumah rumah warga desa serta kepada pengendara kendaraan yang lewat.

Ketua KJB Donal Kasadi, Jumat,( 24/3) menyampaikan bahwa kegiatan jumat berkah adalah kegiatan rutin komunitas yang kita harus lakukan, sehingganya awal bulan ramadhan ini kami tetap melaksanakannya namun ini secara langsung di rumah-rumah warga dan insya allah jumat kedepan akan kita lakukan lagi dengan berbeda lagi.” Takjil ramadhan kita beli jajanan Kue dan minuman yang di titip dari pedagang di lapak Ramadhan KJB hal ini agar lebih membatu lagi  pedangan kue.” Kata Donal.

Selain berbagi Takjil Ramadhan, KJB juga melaksanakan pengajian kepada anak-anak Siswa Sekolah Dasar yang di pusatkan di gedung belajar Alkhairaat desa Lambangan. (anto)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *