Peduli Terhadap Lingkungan Kasubsektor Toili Barat Hadiri Transplantasi Terumbu Karang

LENSABANGGAI, LUWUK-Sebagai wujud tanggung jawab sosial dan lingkungan, Pertamina EP Donggi Matindok Field, melaksanakan Transplantasi Terumbu Karang Program Coral (Collaborations For Sea Life Sustainability) Tahun 2023.

Prakarsa kegiatan peduli lingkungan tersebut, disupport pula olek Kasubsektor Toili Barat Polsek Toili IPDA Nasruddin, SH, Pemerintah daerah Banggai, elemen organisasi lingkungan, dan kelompok pecinta alam.

Kegiatan transplantasi terumbu karang ini dilaksanakan pada Kamis (13/7/2023) pukul 09.00 Wita bertempat di SMK 2 Toili Barat Desa Pandan Wangi Kecamatan Toili Barat, Banggai.

Turut pula dihadiri Camat Toili Barat, Sekdis Lingkungan Hidup, Dinas Perikanan, PT. Pertamina EP Donggi-Matindok, Kelompok Nelayan, Pelajar dan Karang Taruna.

Kasubsektor Toili Barat IPDA Nasruddin, SH, yang hadir mewakili Kapolsek Toili IPTU Nanang Afrioko, SH, MH menyampaikan saat dikonfirmasi bahwa alam dan lingkungan yang bersih dan asri terutama wilayah pesisir laut yang tidak tercemar, akan berdampak positif terhadap terpeliharanya beraneka ragam habitat dan biota laut.

“Kami mendukung penuh kegiatan pelestarian alam dan lingkungan pesisir laut di Kabupaten Banggai ini. Kegiatan seperti ini mesti terus digalakan,” tuturnya. (*)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *