LENSABANGGAI,LUWUK-Kasih Binmasair Air Polairud, Polda Sulteng, Kompol Daeng Agus Tola, bersama lima anggotanya, melaksanakan kegiatan Sambang Nusa, di Pulau Poat, Desa Balaigondi, Kecamatan Pagimana, Kamis (15/09/22).
Kunjungan Kerja (Kunker), yang dirangkaikan dengan pembagian Sembako tersebut, dipimpin oleh Kasubdit Patroli, Kompol Maxi Gagauna.
Saat melakukan tatap muka dengan masyarakat, Polairud Sulteng menyampaikan tentang kerusakan terumbu karang akibat bom ikan dan potassium. Sehingganya mereka menghimbau kepada masyarakat agar tidak ikut menjadi pelaku bom Fasip, karena beresiko dan ada kukumnya. “Ini kegiatan Sambang Nusa, mereka juga berbagi Sembako kepada 95 kepala keluarga masyarakat Desa Balaigondi,” tutur Ketua BPD Balaigondi Saipul Netik.

Atas kunjungan tersebut, Saipul mengaku berterimakasih kepada Polairud Sulteng. Karena menurutnya ini sangat luar biasa, dan tidak sia-sia dari hasil komunikasi yang intens dari BPD Desa Balaigondi, yang di bangun kurang lebih 3 Bulan yang lalu, demi melestarikan terumbu karang di wilayah pulau poat khususnya wilayah desa Balaigondi. “Desktructif fishing ini adalah masalah clasik yang tak kunjung tuntas dari semenjak saya masih sekolah SD, olehnya itu saya membangun komunikasi dengan salah satu anggota Polairud Polda Sulteng, dan alhamdulillah BPK2 dari Polairud mau datang ke desa kami,” ungkapnya.
Selain itu, mereka juga mengaku telah mengusulkan untuk di tempatkan pos pantau Polairud. “Alhamdulillah kata mereka akan di usahakan untuk di usulkan ke pimpinan,” pungkasnya. (gmz)
